Bola88news.com – Jose Mourinho punya misi khusus saat timnya, Tottenham Hotspur saat menjamu Chelsea dalam lanjutan Liga Primer Inggris. Tuntaskan dendam pada Frank Lampard akan jadi target lain Mourinho pada pertandingan yang akan digelar, Minggu (22/12/2019), di Tottenham Hotspur Stadium.
Mourinho pasti membutuhkan kemenangan guna menaikkan posisi Spurs ke peringkat keempat klasemen sementara. Saat ini Spurs masih berada di urutan kelima, sedangkan Chelsea ada di posisi keempat.
Selain target mendulang tiga angka, Mourinho pun mengobati kekecewaan ketika masih menukangi Manchester United. Saat itu, United tersisih dari pentas Piala Liga Inggris setelah disingkirkan Derby County yang ditukangi Lampard.
Sepertinya kekalahan tersebut masih membekas. Buktinya ketika ditanya, apakah nanti usai pertandingan akhir pekan nanti Mourinho akan mengundang Lampard untuk minum bersama? Dengan tegas Mourinho mengatakan,”Tidak.”
“Saya kira tidak. Karena stadion kami dibangun sepenuhnya berada di dalam markas pribadi kami. Sampai sekarang saya tidak mengundang manajer untuk pergi ke sana dan saya pikir saya tidak akan melakukannya dengan Lampard,” kata Mourinho dilansir Sky Sports, Sabtu (21/12/2019).
“Tapi seperti yang biasa saya katakan, pelukan hangat sebelum pertandingan dan setelah pertandingan, itu sudah pasti, terlepas dari hasil dan siapa yang bahagia,” sambungnya.
“Saya pikir perasaan kami akan selamanya. Saya akan selalu berterima kasih kepadanya atas apa yang dia berikan kepada saya sebagai pemain. Tidak ada yang akan mengubah itu. Saya suka pria itu (Lampard). Saya akan selalu mencintai pria itu. Tapi saya harap dia kalah pada hari Minggu.”
“Saya kalah melawan Lampard tahun lalu, saya kalah. Saya sama sekali tidak mendapatkan desas-desus dari mantan pemain sama sekali,” pungkas Mourinho.
Chelsea sendiri telah kehilangan bentuk permainan terbaiknya jelang ke Spurs. Mereka telah kehilangan empat dari tujuh pertandingan terakhir mereka di semua kompetisi. Namun Mourinho mengecilkan masalah mantan klubnya itu.