Bola88news.com – Barcelona dan Real Madrid boleh saja jadi rival di lapangan. Meski begitu, rivalitas tersebut harus tetap mengedepankan nilai-nilai sportivitas, kedewasaan, serta kemanusiaan. Hal itu yang sepertinya ingin disampaikan bek Blaugrana, Gerard Pique, kepada pendukung Barcelona.
Saat duel El Clasico Barcelona versus Real Madrid di Camp Nou, Kamis dini hari WIB (19/12/2019), Gerard Pique terlihat meminta pendukung Blaugrana untuk menghentikan cemoohan kepada kapten tim rival, Sergio Ramos.
Pada laga pekan ke-17 La Liga 2019-2020 itu, Ramos memang menjadi sasaran cemoohan suporter tim tuan rumah.
Pada babak kedua, dalam satu kesempatan, Pique terlihat melambaikan tangan ke arah tribune penonton dan menggerakkan-gerakkan jarinya, memberi gestur agar suporter tidak melakukan aksi negatif itu.
Apa yang dilakukan Pique tersebut terekam kamera dan disebarkan oleh Gol TV.
Ini bukan kali pertama Pique melakukan hal tersebut. Pada musim lalu, bek Timnas Spanyol itu pernah pula terlihat membuat gestur serupa, juga kepada pendukung Barcelona yang mencemooh Ramos saat pertandingan di di Camp Nou.
Ketika itu Real Madrid masih dilatih Julen Lopetegui dan takluk 1-5 dari tim tuan rumah.
Namun kali ini, El Clasico jilid pertama musim ini berakhir tanpa pemenang. Barcelona harus rela berbagi poin dengan Real Madrid.
Di sisi lain, Gerard Pique dan Sergio Ramos terbilang akrab, kendati masing-masing membela klub yang memiliki rivalitas tinggi dan keduanya kerap dianggap sebagai gambaran perseteruan antara Barcelona dan Real Madrid.
Hal itu lantaran keduanya sama-sama menjadi tulang punggung lini belakang Timnas Spanyol.