Hasil Pertandingan Wolverhampton vs Chelsea: Skor 2-1

Bola88news.comPertemuan antara Wolverhampton melawan Chelsea di ajang Premier League hari Rabu (16/12/2020) berlangsung sengit. Pada akhirnya, Wolves yang bertindak sebagai tuan rumah keluar sebagai pemenang dengan skor tipis 2-1.

Kedua tim tidak langsung menggebrak di awal babak pertama. Menurut pantauan, baik Chelsea dan Wolverhampton yang bertindak sebagai tuan rumah masih saling mempelajari taktik yang digunakan lawan.

Peluang emas baru tercipta saat pertandingan berjalan 22 menit. Bomber Wolves, Pedro Neto, mencoba peruntungan dari luar kotak penalti. Sayangnya, percobaan tersebut bisa dihentukan Edouard Mendy.

Pada menit ke-33, wasit sempat melakukan pengecekan ulang melalui VAR atas dugaan handsball terhadap Conor Coady di kotak terlarang. Setelah meninjau ulang kejadian, ia memilih untuk tidak memberikan penalti kepada the Blues.

Aksi saling serang dilakukan oleh kedua tim sampai jelang babak pertama usai. Sebelum dihentikan, Chelsea sempat membuat peluang lewat aksi Kurt Zouma. Sialnya, bidikan pemain asal Prancis tersebut hanya mengenai tiang gawang.

Babak Kedua

Chelsea melakukan gebrakan di awal babak kedua. Hasilnya, mereka berhasil mengantongi gol tepat pada menit ke-49 berkat sepakan Olivier Giroud yang memanfaatkan umpan silang dari Ben Chilwell. 1-0 untuk Chelsea.

Wolverhampton membalas di menit ke-54 melalui sepakan Fabio Silva dari jarak dekat. Sayangnya, gol tersebut dianulir oleh wasit lantaran Silva sudah terjebak offside sebelum menggetarkan jala gawang the Blues.

Gol balasan Wolves akirnya tercipta pada menit ke-66. Usai mendapatkan operan dari Owen Otasowie, Daniel Podence berhasil menemukan celah di kotak penalti dan langsung menghujam gawang Chelsea dengan tembakan kerasnya. 1-1.

Wasit menghadiahkan penalti kepada Wolves pada menit ke-81, tepatnya setelah Reece James terlihat menjatuhkan Pedro Neto di kotak terlarang. Tetapi wasit mengubah keputusannya setelah melihat tayangan ulang kejadian lewat VAR.

Tambahan waktu lima menit jadi nafas segar buat Wolves. Klub asuhan Nuno Espirito Santo tersebut sukses mencetak gol pada menit ke-95 lewat aksi Pedro Neto yang mendapat bantuan Vitinha. Wolves pun menang dengan skor 2-1.

Susunan Pemain

Wolverhampton (3-4-3): Rui Patricio; Willy Boly, Conor Coady, Romain Saiss; Nelson Semedo, Leander Dendoncker (Owen Otasowie 46′), Ruben Neves, Fernando Marcal; Pedro Neto, Fabio Silva (Adama Traore 61′), Daniel Podence (Vitinha 90′).

Chelsea (4-3-3): Edouard Mendy; Reece James, Kurt Zouma, Thiago Silva, Ben Chilwell; Kai Havertz (Mateo Kovacic 71′), N’Golo Kante, Mason Mount; Christian Pulisic, Olivier Giroud (Tammy Abraham 71′), Timo Werner.