Jayapura Bakal Dilockdown, Pemain dan Pelatih Persipura Dipersilahkan Mudik

  • xxuSeRxx
  • March 27, 2020
  • Comments Off on Jayapura Bakal Dilockdown, Pemain dan Pelatih Persipura Dipersilahkan Mudik

Bola88news.com – Penyebaran virus Corona semakin meluas di Tanah Air. Hampir seluruh wilayah di Indonesia sudah terdeteksi adanya virus mematikan tersebut.

Tak terkecuali di Papua. Menurut catatan, tiga orang telah terjangkit, 33 pasien dalam pengawasan (PDP), dan 728 orang dalam pengawasan (ODP).

Lantas, bagaimana nasib Persipura Jayapura, tim asal Papua?

Menurut penuturan pelatih Persipura, Jacksen F Tiago, pemerintah Papua saat ini tengah memberlakukan aturan ketat. Papua juga menerapkan social distancing.

Kondisi tersebut diakui Jacksen berdampak terhadap tim. Oleh sebab itu, pemain yang bukan asli Papua dipersilahkan untuk pulang kampung.

“Saya dengar kabar kota Jayapura akan di lockdown. Jadi untuk mengantisipasi hal tersebut kami akan memulangkan pemain yang berasal dari luar kota,” ujar Jacksen, Kamis (26/3/2020).

Saya juga merasakan sama seperti apa yang lain rasakan di luar sana. Di Jayapura juga penuh dengan kewaspadaan dan menjaga berdekatan dengan orang agar tidak terkena virus itu,” katanya menambahkan.

Tak hanya pemain, Jacksen juga akan ikut dipulangkan. Pelatih asal Brasil ini lantas memilih kembali ke Surabaya, Jawa Timur.

“Semua orang dari luar Jayapura akan pergi, tanpa terkecuali dan saya akan kembali ke Surabaya untuk tinggal di sana untuk mengikuti kebijakan yang dilakukan oleh pemerintah Jayapura ini,” imbuh Jacksen.