Manchester City Gagal Menang di Kandang Newcastle United

Bola88news.comManchester City gagal meraih poin sempurna saat menjamu Newcastle United dalam lanjutan Liga Inggris 2019/2020. Gol Jonjo Shelvey mempupus kemenangan The Citizens pada laga tersebut.

Tampil di St James Park, Newcastle, Sabtu (30/11/2019) malam waktu Indonesia, Manchester City lebih dulu unggul di awal laga. Pada menit ke-22, tim tamu mencetak gol lewat Raheem Sterling.

Jelang babak pertama berakhir, Newcastle United menyamakan skor. Tepatnya di menit ke-25, Newcastle mencetak gol balasan lewat aksi Jetro Williems.

Di babak kedua, Manchester City menambah daya gedor dengan memasukan Bernardo Silva di menit ke-69. Hasilnya langsung terlihat.

Pada menit ke-82, Manchester City membuat publik stadion St James Park terdiam. Mereka kembali unggul lewat tendangan voli Kevin De Bruyne. Papan skor berubah jadi 2-1 untuk keunggulan The Citizens.

Jelang laga berakhir, tepatnya di menit ke-88, Jonjo Shelvey mencetak gol untuk memupus kemenangan City. Skor 2-2 bertahan hingga laga usai.

Dengan hasil itu, Manchester City harus puas dengan tambahan 1 poin. Mereka kini mengoleksi 31 angka, terpaut enam poin dari Liverpool yang belum memainkan laga di pekan ke-14.