Bola88news.com – Manchester City diprediksi akan kembali diperkuat Kevin De Bruyne saat sowan ke markas West Ham United di London Stadium pada pekan keenam Premier League, Sabtu (24/10/2020) malam WIB.
De Bruyne menderita cedera otot saat sedang memperkuat Timnas Belgia pertengahan bulan ini. Namun mantan pemain Chelsea itu berangsur pulih dan mulai ikut berlatih bersama rekan setimnya.
Kabar tersebut menjadi angin segar bagi Pelatih The Citizens Pep Guardiola. Sebab De Bruyne punya peran vital di lini tengah. Dia sudah mencetak satu gol dan satu assist di tiga pertandingan liga sejauh ini.
Selain itu kehadiran De Bruyne juga membuat Guardiola lebih leluasa dalam merotasi skuat di tengah jadwal padat yang membayangi City. Berita baiknya, selain sang gelandang, bek Aymeric Laporte juga sudah pulih dari cedera dan siap main.
“Saya pikir Kevin dan Laporte akan mulai berlatih besok. Tapi saya tidak tahu bagaimana keadaan mereka di hari-hari berikutnya,” kata Guardiola dikutip dari laman resmi klub, Jumat (23/10/2020).
“Penting bagi para pemain untuk segera kembali. Kami pergi ke London. Kemudian setelah tiga hari kami pergi ke Prancis untuk bermain melawan Marseille di Liga Champions. Setelah tiga hari kami pergi ke Sheffield. Jadwalnya sangat berat. Kami membutuhkan semua pemain,” ujarnya.
Juru taktik asal Katalan itu didukung statistik pada laga nanti. Guardiola selalu berhasil memetik kemenangan jika bermain di London Stadium sejak menukangi City pada 2016 lalu. Dalam lima pertandingan di berbagai ajang, The Citizens dibawanya mencetak 22 gol dan hanya kebobolan sekali.
West Ham kini berada di posisi ketujuh kesembilan berbekal 7 poin, setara City di tangga ke-11 namun unggul selisih gol. Di pertandingan liga terakhir, tim berjuluk The Hammers itu menahan imbang Tottenham Hotspur 3-3 setelah tertinggal tiga gol lebih dulu. Semangat juang seperti itu tentu ingin mereka ulangi di laga melawan The Citizens.
“Saya pikir City salah satu tim terbaik di dunia. Mereka punya pemain terbaik. Raheem Sterling dan Sergio Aguero bisa mencetak gol kapan pun mereka mau. Ini pertandingan yang sangat sulit bagi kami. Tetapi kami akan melakukan segalanya untuk mempersiapkan kesuksesan tim kami,” tutur bek West Ham Vladimir Coufal.
PERKIRAAN PEMAIN
WEST HAM UNITED (5-4-1): Fabianski; Coufal, Diop, Ogbonna, Cresswell, Masuaku; Bowen, Soucek, Rice, Lanzini; Antonio
Pelatih: David Moyes
MANCHESTER CITY (4-3-3): Ederson; Walker, Dias, Ake, Zinchenko; De Bruyne, Rodri, Foden; Mahrez, Aguero, Sterling
Pelatih: Pep Guardiola
LIMA PERTEMUAN TERAKHIR
20/02/2020, Premier Leauge, Man City 2-0 West Ham
10/08/2019, Premier League, West Ham 0-5 Man City
28/02/2019, Premier League, Man City 1-0 West Ham
24/11/2018, Premier League, West Ham 0-4 Man City
29/04/2018, Premier League, West Ham 1-4 Man City
Prediksi: 45-55