Bola88news.com – West Ham telah mengajukan tawaran kepada gelandang Manchester United (MU) Jesse Lingard untuk kembali ke Stadion London.
Pemain berusia 29 tahun itu resmi menjadi agen bebas pada 1 Juli saat kontraknya bersama MU berakhir.
Jesse Lingard cukup sukses dengan status pinjaman bersama West Ham pada Liga Inggris 2020/2021 dengan mencetak sembilan gol dalam 16 pertandingan.
West Ham kemudian mencoba kembali merekrutnya pada awal 2021/2022, namun ditolak MU. Pun pada Januari 2022 dengan alasan tidak ingin meminjamkan Jesse Lingard ke klub yang bersaing memperebutkan tiket ke Eropa.
Sudah Merekrut Nayef Aguerd
Di sisi lain, West Ham sudah mendapatkan pemain baru, tepatnya di posisi bek tengah. Adalah Neyef Aguerd asal Maroko berusia 26 tahun.
Aguerd diboyong dengan dana mencapai 35 juta euro dan dikontrak selama lima tahun.
Eks bek Rennes itu digadang-gadang akan jadi pemain penting dalam masa-masa mendatang mengingat usia Angelo Ogbonna dan Michael Dawson yang tak lagi muda.
Lingard Didapat Secara Gratis
Kembali ke Lingard, West Ham akan mendapatkan servisnya secara cuma-cuma alias gratis. Sang gelandang akan bersaing dengan banyak pemain di posisinya, yakni Jarod Bowen, Said Benrahma, dan Pablo Fornals.
Selain itu, masih ada Manuel Lanzini dan Nicola Vlasic di sektor gelandang. Khusus Vlasic, manajemen West Ham kemungkinan akan melepasnya ke klub lain, entah itu peminjaman ataupun permanen.
West Ham juga dikabarkan tengah memantau striker Torino, Andrea Belotti. Posisi penyerang juga sangat dibutuhkan klub berjulukan The Hammers itu mengingat mereka cuma menyisakan Michail Antonio sebagai ujung tombak.
Segera Permanenkan Alphonse Areola
Sementara itu, West Ham akan mengonfirmasi penandatanganan kiper Alphonse Areola dari Paris St-Germain.
Persyaratan telah disepakati dengan juara Ligue 1 Prancis untuk Areola, yang menghabiskan musim lalu dengan status pinjaman dengan The Hammers dan akan menelan biaya sekitar £10,5 juta.
Areola tampil impresif musim lalu ketika ia menjadi penjaga gawang sepanjang perjalanan West Ham ke semifinal Liga Europa, di mana mereka dikalahkan oleh Eintracht Frankfurt.